Arti kata manuskrip – Istilah manuskrip tidak asing lagi terdengar atau ditemui oleh kita di kehidupan sehari-hari. Terlebih lagi para civitas akademika yang memiliki program studi yang berkaitan dengan manuskrip seperti jurusan sejarah atau sastra Indonesia.
Jika ditanya secara singkat apa itu manuskrip? Sebagian banyak orang menjawab manuskrip ialah kata lain dari sebuah naskah. Tapi untuk pengertian lebih jelasnya simak penjelasan secara detail apa itu manuskrip menurut KBBI dan pengertian menurut para ahli.
Arti Kata Manuskrip menurut KBBI
Menurut KBBI, manuskrip adalah naskah tulisan tangan yang menjadi kajian filologi atau naskah baik tulisan tangan (dengan pena, pensil) maupun ketikan (bukan cetakan).
Manuskrip terdiri dari kata manu dan skrip yang diartikan sebagai tulisan tangan. Manuskrip merupakan sebuah naskah tulisan tangan yang sudah ada sejak dahulu hingga masih ada sampai saat ini.
Seperti penjelasan sebelumnya, manuskrip selalu berhubungan dengan ilmu filologi. Filologi ialah ilmu yang mempelajari naskah-naskah manuskrip dari jaman kuno.
Seperti penjelasan saat awal, manuskrip merupakan kata lain dari naskah.
Manuskrip dalam bahasa Belanda disebut handschrift (Djamaris,1977:20) sedangkan menurut Darusuprapta (1984: 10) manuskrip atau naskah merupakan karangan tulisan tangan, baik yang asli maupun salinannya, yang mengandung teks atau rangkaian kata-kata yang merupakan bacaan dengan isi tertentu.
Manuskrip atau yang dapat dikatakan sebagai naskah ini merupakan sebuah ungkapan pikiran dan perasaan, sebagai hasil budaya bangsa dari masa lampau.
Karena umur manuskrip yang kuno, manuskrip biasanya disimpan di beberapa museum. Seperti di Indonesia, salah satu museum yang menyimpan berbagai manuskrip kuno ada di museum Senobudaya yang berada di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Manuskrip memiliki isi yang beragam dan lengkap mulai dari peradaban jaman dahulu, budaya, dan berbagai sumber yang dirasa cukup penting bagi peradaban manusia.
Manuskrip biasanya dijadikan objek penelitian oleh seorang yang mengambil konsentrasi filologi. Keberadaan manuskrip sangat penting sehingga dipastikan manuskrip harus disimpan di tempat yang aman agar tidak rusak dan hilang tergerus jaman.
Baca juga : Arti Kata Idem dan Contoh Penggunaannya
Contoh Penggunaan Kata Manuskrip
Berikut ini beberapa contoh penggunaan kata manuskrip yang tersemat di beberapa kalimat seperti contoh berikut ini.
- Manuskrip yang dikaji dalam penelitian ini, yaitu naskah Serat Dwikarana
- Berbagai macam manuskrip kuno tersimpan di musem Senobudaya dan perpustakaan nasional.
- Manuskrip-manuskrip penting terdahulu Indonesia saat ini banyak yang telah diusung ke luar negeri.
- Sinta sedang mengkaji manuskrip Serat Jusuf untuk bahan skripsinya.
- Kami ditugaskan dosen untuk meneliti aspek kodikologi salah satu manuskrip yang berada di museum Mpu Tantular, Sidoarjo, Jawa Timur.
Nah itulah beberapa arti kata manuskrip menurut KBBI dan beberapa pengertian dari ahli disertai dengan contoh penggunaannya.
baca juga : Penjelasan Arti Kata Masif dan Contoh Penggunaannya