Gaji Teknisi Hotel

Info Gaji Teknisi Hotel Bintang 2, 3, 4, dan 5

Diposting pada 17,594 views

Gaji Teknisi Hotel – Teknisi merupakan salah satu bidang yang paling penting dalam hotel. Karena, di dalam hotel banyak sekali yang berkaitan dengan alat, mesin maupun instalasi. Bagaimana jika semua itu tidak di cover dengan baik? Tentu nantinya bisa terjadi masalah pada hotel. Untuk itu, dibutuhkan teknisi yang berguna melakukan maintenance dan menyelesaikan masalah.

Menjadi seorang teknisi hotel tentu tidaklah mudah. Karena, tanggung jawab dari teknisi hotel begitu besar. Jika terdapat masalah, harus segera diselesaikan karena akan berkaitan dengan user experience.

Wajar, jika gaji teknisi di hotel sebanding dengan pekerjaanya. Berapakah besaran gaji teknisi hotel? Dibawah ini, akan kami ulas secara lengkap untuk anda.

Apa Saja Tugas Teknisi Hotel?

Seorang teknisi bekerja menjalankan tugas sesuai dengan bidang pekerjaannya. Berikut ini tugas dari teknisi hotel:

1. Bertanggung Jawab Operasional Fungsi Gedung

Tugas dari teknisi hotel yaitu bertanggung jawab terhadap operasional yang berkaitan dengan fungsi gedung hotel. Teknisi diharuskan bisa memahami kinerja dari hotel secara lengkap.

Terutama, untuk operasional yang membutuhkan aliran listrik. Kita tahu bahwa listrik adalah sumber utama yang harus ada setiap. Masak iyaa, hotel mati listrik.

Maka dari itu, ketika mati listrik semisal pemadaman maka teknisi hotel harus mempersiapkan cadangan agar tetap nyala. Tapi jika terjadi kerusakan maka harus segera diperbaiki.

2. Melakukan Maintenance Alat,Mesin Dan Instalasi

Selanjutnya, teknisi diharuskan untuk bisa melakukan maintenance atau perawatan pada alat, mesin dan instalasi. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadi kerusakan pada alat atau mesin.

Proses maintenance ini biasanya dilakukan secara berkala, seperti 1 bulan sekali, 2 bulan sekali atau bahkan 6 bulan sekali. Pada saat maintanance tersebut alat/mesin juga di cek apakah terdapat kendala, tanda-tanda kerusakan atau tidak. Jika memang terasa ada kendala, segera dilakukan penanganan sebelum terjadi masalah.

3. Membuat Laporan Kerja Harian Dan Bulanan

Teknisis memiliki untuk membuat laporan kerja harian dan bulanan. Setiap harinya, diharuskan untuk bisa membuat laporan aktivitas apa saja yang dilakukan. Pada akhir bulan nanti, laporan direkap dalam bentuk laporan bulanan agar bisa menjadi evaluasi team nantinya.

Baca juga ; Nama Posisi atau Bagian Kerja Di Hotel dan Struktur Organisasinya

Berapa Besaran Gaji Teknisi Hotel?

Tidak banyak yang tahu, bahwa gaji teknisi hotel juga cukup banyak. Berikut ini besaran gaji teknisi hotel:

1. Gaji Teknisi Hotel Bintang 2

Pekerjaan teknisi di hotel bintang 2 mungkin tidak terlalu banyak. Teknisi memiliki tugas untuk melakukan pemeliharaan, serta perbaikan terhadap alat, mesin, instalasi, serta bangunan dari hotel. Teknisi akan lebih banyak melakukan kegiatan pengecekan untuk memastikan hotel dalam performa yang baik.

Hal ini penting dilakukan agar memberikan kenyamanan kepada para tamu. Jika nantinya terdapat keluhan dari tamu, maka teknisi bisa melakukan problem solving secepatnya. Gaji yang diberikan yaitu berkisar Rp. 2.200.000 – Rp. 2.800.000 per bulannya.

2. Gaji Teknisi Hotel Bintang 3

Di hotel bintang 3 jelas pekerjaan teknisi membutuhkan skill yang mumpuni. Setidaknya, teknisi harus memahami alat,mesin dan instalasi yang terdapat di hotel. Permasalahan seperti listrik padam, instalasi air tersumbat, AC tidak bekerja harus diatasi dengan segera. Selain itu, juga melakukan pemeliharaan terhadap alat, mesin dan instalasi guna mencegah terjadinya kerusakan.

Disisi lain, teknisi harus memiliki keterampilan berkomunikasi yang baik. Juga harus bisa bekerja secara team. Karena, di dalam teknisi tentu memiliki kemampuan di bidang masing-asing. Gaji seorang teknisi berkisar Rp. 3.200.000 – Rp. 4.500.000 per bulannya. Gaji tersebut sebanding dengan tanggung jawab yang besar.

Baca juga : Jam Kerja Karyawan Hotel

3. Gaji Teknisi Hotel Bintang 4

Teknisi diharuskan untuk memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik. Harus paham menggunakan bahasa Inggris yang baik dan benar. Komunikasi di hotel bintang 4 bukan hanya dengan masyarakat lokal saja. Melainkan, sudah dengan orang asing. Banyak tamu orang asing yang mungkin nantinya membutuhkan bantuan dalam memperbaiki masalah.

Selain itu, pemahaman seperti Fire Fighting System, Sistem Air bersih dan kotor, Ac System, Pressure Fan, Blower, Panel Distribusi Listrik harus dipahami. Kemudian, melakukan maintenance agar tidak ada masalah dan menjaga hotel dalam keadaan baik. Gajinya yaitu mulai dari RP. 4.500.000 – Rp. 7.000.000 per bulan.

Baca juga : Gaji Kerja Di Hotel Lengkap Semua Bagian

4. Gaji Teknisi Hotel Bintang 5

Teknisi yang bekerja di hotel bintang 5 harus paham mengenai mesin, alat dan instalasi secara benar. Perlu diketahui, karena di hotel bintang 5 tamu yang datang merupakan orang penting dan berkelas. Jadi, hotel diharapkan untuk bisa selalu dalam keadaan yang baik. Maintenance akan dilakukan setiap saat oleh teknisi.

Kemudian, skill komunikasi menggunakan bahasa inggris dibutuhkan oleh teknisi. Bukan itu saja, teknisi harus membuat laporan aktivitas harian yang dilakukan. Tanggung jawab seorang teknisi begitu besar, karena nantinya jika ada permasalahan harus diselesaikan secara cepat. Tidak heran, gajinya bisa mencapai Rp. 7.500.000 – Rp. 9.000.000 perbulannya.

Baca juga : 10 Prospek Kerja Perhotelan Dari Manajer Sampai CS

Apakah Gaji Tersebut Sudah Termasuk Dengan Tunjangannya?

Berkaitan dengan gaji yang diberikan di atas, perlu anda ketahui bahwa gaji yang diberikan merupakan pokoknya saja. Belum termasuk dengan tunjangan yang nantinya diberikan. Apa saja tunjangannya? Seperti tunjangan kesehatan, uang makan, transportasi, dan yang lainnya. Sebagai teknisi hotel, tentu tunjangan akan tetap menjadi perhatian.

Nilai tunjangan yang diberikan bergantung pada setiap perusahaan. Begitu juga dengan waktu tunjangan tersebut diberikan. Jadi, hotel tempat bekerja memiliki kebijakan yang berbeda-beda dalam memberikan tunjangan kepada pegawainya. Meskipun begitu, teknisi tetap akan mendapatkan tunjangan tambahan.

Begitulah pembahasan lengkap mengenai gaji teknisi hotel. Sekarang, apakah anda tertarik ingin menjadi teknisi di hotel? Semuanya tergantung dengan anda apakah memiliki kemampuan yang sesuai dan siap menjalankan tugas serta menerima gaji yang diberikan. Gaji diatas tentu bisa saja berbeda, tergantung dengan kebijakan masing-masing. Semoga bermanfaat!

Baca juga : 10 Universitas Dengan Jurusan Perhotelan Terbaik

Gambar Gravatar
Tim Editorial KitaPunya.net adalah seorang profesional di bidang Manajemen, Teknologi Digital dan Marketing dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. KitaPunya.net saat ini menjadi situs pendidikan dan karir yang selalu berusaha memberikan inforamasi akurat, terpecaya dan terupdate.