implementasi quran al isra ayat 26 27

QS AL-ISRA ayat 26 – 27 Implementasi dalam Kehidupan Sehari-hari

Diposting pada 29,939 views

Implementasi dalam Kehidupan Sehari-hari Q. Surat AL-ISRA’ ayat 26 – 27 – Sebelum membaca artikel ini sampai selesai, sebaiknya baca terlebih dahulu terjemahan dan isi kandungan surat Al-Isra’ ayat 26 – 27. Setelah memahami terjemahan dan isi kandungan, baru kemudian ke tahap berikutnya yaitu implementasi dalam kehidupan sehari-sehari.   

Surat Al-Isra’ ayat 26 – 27 mempunyai kandungan pokok yang menyuruh kita semua untuk memberikan , orang miskin dan orang yang dalam perjalanan.

Kalau mereka menerima hak, maka kita yang punya kewajiban untuk memenuhi hak mereka, kewajiban kita adalah memberikan sebagian rizeki yang diberikan oleh Allah swt kepada mereka, berbuat baik kepada mereka, dan lain sebagainya.  

Implementasi dalam kehidupan sehari-hari Quran Surat Al-Isra’ ayat 26 -27

Berikut ini perilaku yang tercermin atau implementasi ayat Al-Qur’an Surat Al-Isra’ ayat 26 -27 :

  • Berusaha menjadi seseorang yang dermawan, memberikan sebagian rizky kepada orang-orang yang berhak menerimanya seperti kepada keluarga dekat, orang-orang miskin, ibnu sabil dan orang-orang yang membutuhkan.
  • Memperbanyak sedekah, shodaqoh, infaq.
  • Dalam hidup di dunia ini, tidak boleh melakukan diskriminasi terhadap kaum yang miskin, semuanya kedudukannya sama baik yang miskin maupun yang kaya.
  • Meninggalkan gaya hidup boros, karena orang yang melakukan pemborosan adalah saudaranya setan.
  • Tidak menghambur-hamburkan harta, dan membelanjakan harta sesuai dengan kebutuhan.
  • Hidup sederhana dan bersahaja, tidak boleh berlebih-lebihan.
  • Lebih baik uang yang kita miliki di tabung untuk masa depan, atau dibelanjakan di jalan Allah swt misalnya untuk membangun masjid, membuat acara pengajian.
  • Menghindari sifat-sifat tercela seperti kikir, tamak, sombong, dan berfoya-foya.
  • Selalu bersyukur atas apa yang telah diberikan oleh Allah swt, dan menggunakan yang sebaik-baiknya apa yang telah diberikan oleh Allah swt.
  • Menghindari kegiatan yang tidak ada manfaatnya yang bertujuan untuk foya-foya, senang-senang seperti mabuk-mabukan, main game, dll. Lebih baik menggunakannya untuk kegiatan yang lebih baik.
  • Menghindari perbuatan yang mubadzir, misalnya dengan menghidupkan lampu di siang hari, menghidupkan televisi dalam keadaan hidup pada saat tidur malam dll. 
  • Budayakan hidup hemat.

Baca : Terjemahan dan Isi Kandungan Q.S. Al-Fathir ayat 32

Gambar Gravatar
Tim Editorial KitaPunya.net adalah seorang profesional di bidang Manajemen, Teknologi Digital dan Marketing dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. KitaPunya.net saat ini menjadi situs pendidikan dan karir yang selalu berusaha memberikan inforamasi akurat, terpecaya dan terupdate.