memilih jasa pembuatan website berkualitas

Tips Memilih Jasa Pembuatan Website Berkualitas dan Murah

Diposting pada 1,362 views

Tips Memilih Jasa Pembuatan Website Berkualitas dan Murah – Website saat ini menjadi alat penting bagi perusahaan maupun para pelaku bisnis online untuk sekedar mengenalkan tentang perusahaan/produk sampai dengan menjual produk / layanan jasa.

Tak heran apabila saat ini permintaan akan web developer sangat-sangat tinggi, bahkan mungkin sampai kesulitan untuk meng-hire web developer. Selain sulit mendapatkan web developer yang kompeten, juga gaji untuk membayar mereka juga relatif lebih tinggi.

Sehingga, kehadiran dari jasa pembuatan website dirasa mampu mengatasi permasalahan ini.

Emm.. Bagaimana jika ingin membuat website sendiri? Sah-sah saja untuk membuat website sendiri tapi bukankah Anda juga membutuhkan waktu yang lebih lama untuk belajar? Jika Anda mau mengambil konsekuensi itu ya tidak apa-apa.

Namun, jika Anda tidak ingin membuang-buang waktu, tidak ingin repot mencari web developer dengan cost yang lebih tinggi bisa menggunakan jasa pembuatan website.

Saat ini telah hadir cukup banyak jasa pembuatan website berkualitas dan murah. Namun, tidak semuanya memiliki kualitas yang sama bagusnya. Untuk itu perlu selektif dalam memilih jasa yang kredibel dengan hasil kerja yang memuaskan.

Bagi yang sedang mencari jasa pembuatan website yang murah, di sini kami akan coba untuk membantu Anda. Kami akan bagikan rekomendasi perusahaan jasa terbaik dan kredibel. Silahkan simak penjelasannya hingga selesai.

Tips Memilih & Ciri-Ciri Jasa Pembuatan Website Berkualitas dan Murah

Rekomendasi yang akan dibagikan di sini, bukan berupa ulasan seputar perusahaan jasa tertentu. Yang akan dibagikan adalah mengenai ciri-ciri perusahaan yang memiliki kualitas bagus. Dengan begitu, Anda bisa mengenali perusahaan mana saja yang layak untuk dipilih.

Baca juga: Tips Beli Hosting Terbaik untuk Kesuksesan Bisnis Online

Tanpa berlama-lama lagi, mari kita langsung saja pada poin-poinnya di bawah ini:

1. Layanan Berbadan Hukum

Sebelum Anda nilai dari harganya, nilailah terlebih dahulu dari keamanannya. Pastikan perusahaan tersebut sudah berbadan hukum. Perusahaan yang sudah berbadan hukum akan memberi Anda keamanan ekstra dan dapat dipercaya.

Sedangkan perusahaan yang belum berbadan hukum, legalitas usahanya masih belum jelas. Selain itu, kredibilitasnya pun bisa dikatakan kurang.

2. Harga Layanan Kompetitif

Harga murah bisa dikatakan relatif tergantung dari berapa harga pasaran pembuatan website saat ini. Sebelum membuat website murah, pastikan Anda mengetahui berapa harga standar saat ini.

Lalu, silahkan bandingkan harga standar, dengan harga penawaran dari pihak penyedia jasa. Jika harganya terlalu murah dibandingkan harga termurah di pasaran, sebaiknya jangan terburu-buru dipilih. Cek fasilitas, kualitas, hingga fiturnya secara detail terlebih dahulu. Pasalnya, bisa jadi kualitasnya di bawah standar.

Sederhananya, pilihlah jasa yang menawarkan harga murah namun tetap masuk akal. Begitu juga sebaliknya, periksa dulu secara detail jika harga yang ditawarkan terlalu mahal dari harga pasaran.

3. Produk dan Layanan Bergaransi

Pastikan Anda memilih perusahaan yang bergaransi. Karena, ketika Anda membuat website murah, maupun mahal, ada beberapa komponen penting dalam pembuatannya. Komponen-komponen tersebut seperti hosting, domain, anti virus, hingga sistem keamanan seperti SSL (Secure Sockets Layer).

Jika salah satunya bermasalah, misalnya pada hosting-nya, setidaknya Anda bisa mengklaim garansi pada pihak terkait. Contoh kasus seperti downtime yang diakibatkan oleh hosting yang jelek. Downtime dapat menyebabkan website Anda menjadi sulit atau tidak bisa diakses sama sekali.

Nah, pastikanlah Anda memilih jasa pembuatan website berkualitas dan murah, serta bergaransi untuk permasalahan serius seperti di atas.

4. Punya Tim yang Kompeten dan Berpengalaman

Berkualitas atau tidaknya website yang dibuat, juga ditentukan oleh tim yang mengelolanya. Perusahaan yang profesional dan kredibel, pasti memiliki tim developer yang kompeten di bidang terkait.

Selain hasilnya bagus, pelayanannya terhadap klien pun optimal. Sederhananya, tim tersebut tidak akan menyepelekan kebutuhan Anda. Mereka akan paham apa yang Anda butuhkan dan mewujudkannya dengan hasil yang bagus.

Baca juga: 5 Tren Strategi Digital Marketing 2020 untuk Travel Blogger

Untuk menilainya memang diperlukan sedikit usaha. Mulai dari bertanya kepada customer yang sudah menggunakan jasa mereka, hingga mengecek portofolionya satu per satu.

Melalui portofolio, Anda juga bisa mengetahui seberapa bagus layanan yang mereka tawarkan. Portofolio merupakan hasil proyek yang pernah mereka kerjakan. Semakin banyak portofolio, artinya sudah banyak proyek yang sudah mereka kerjakan.

5. Banyak Ketersediaan Paket Layanan/Produk

Saat ini, suatu perusahaan jasa pembuatan web menawarkan banyak pilihan paket layanan. Mulai dari paket untuk toko online, blog, hingga untuk web company profile. Setiap paket memiliki harga yang berbeda-beda. Begitu juga dengan detail spesifikasi maupun fiturnya.

Penawaran paket mulai dari tipe basic yang paling murah, hingga paket untuk profesional yang cukup mahal. Dengan begitu, customer bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan dan budget.

Sebelum memilih paket, pastikan Anda membaca detail spesifikasi dan fitur yang ditawarkan.

6. Pengerjaan Tepat Waktu

Sebelum membuat website murah, jangan lupa juga untuk mengetahui detail pengerjaan waktu selesai pembuatan web. Pastikan Anda mengetahuinya di awal, atau sebelum melakukan pemesanan dan pembayaran. Terutama untuk Anda yang membutuhkannya segera.

Perusahaan yang profesional akan menyelesaikannya secara tepat waktu. Artinya, selain kualitasnya yang bagus, ketepatan waktunya pun sesuai dengan yang dijanjikan. Pastikan mereka menyelesaikan proyek Anda sesuai dengan waktu yang telah disepakati.

Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Jasa Pembuatan Website

Setelah menemukan jasa pembuatan website berkualitas dan murah,  jangan langsung terburu-buru membuatnya. Ada beberapa hal penting lain yang harus diperhatikan sebagai berikut:

1. Menentukan Nama Domain

Nama domain atau alamat website adalah hal yang harus diperhatikan di awal. Karena, bisa saja nama perusahaan Anda sudah ada yang mengambilnya lebih dahulu. Jadi, persiapkan nama cadangan jika nama utama sudah lebih dulu diambil oleh pihak lain.

Nama domain harus unik namun tetap relevan dengan usaha atau nama perusahaan Anda. Namun sayangnya, memilih nama domain tidak semudah yang dibayangkan. Pasalnya, bisa jadi Anda berebut dengan ribuan atau bahkan jutaan pemilik atau calon pemilik website yang lain.

2. Tata Letak Website

Tata letak pada halaman website tidak hanya menjadi faktor pemikat bagi para pengunjung. Tata letak juga menentukan kenyamanan pengunjung ketika berada di halaman website milik Anda. Karena selain harus tampak menarik, juga harus responsif.

Komponen ini berperan penting sekali dalam pembuatan berbagai jenis website. Mulai dari web untuk toko online, hingga untuk kepentingan profile perusahaan. Tata letak yang baik dapat menentukan kenyamanan dan kemudahan para pengunjung atau pelanggan.

Baca juga: 7 Tips Memilih Web Hosting Terbaik Untuk Kamu Yang Sedang Membangun Website

Jika Anda kurang paham dengan jenis tata letak yang bagus, silahkan konsultasikan dengan developer yang menangani pembuatan website Anda.

3. Logo Website

Logo juga menjadi hal penting yang harus diperhatikan. Karena, logo adalah ciri yang membedakan antara website Anda dengan yang lain. Namun, logo ini biasanya merupakan layanan terpisah dari penyedia jasa pembuatan web. Artinya, Anda harus membuatnya sendiri atau menggunakan jasa pembuatan logo atau desain.

Logo juga menjadi pembeda jika ada nama perusahaan lain yang hampir mirip dengan perusahaan Anda. Di lain sisi, logo juga merupakan salah satu elemen penting yang harus ada pada sebuah website.

4. Penggunaan Jenis Teks dan Warna

Pemilihan teks yang tepat akan memengaruhi kualitas dan kenyamanan website Anda. Silahkan pilih dan tentukan sendiri jenis teks yang sesuai. Contohnya, untuk toko online yang menjual produk anak, pilihlah jenis font yang fun, tidak membosankan, dan ceria.

Baca juga: Bingung Pilih yang Mana? Ini Kiat Jitu Memilih Cloud Hosting Terbaik

Selain teks, perhatikan juga penggunaan warna halaman situs milik Anda. Warna juga menjadi komponen penting saat Anda merancang sebuah web. Pemilihan warna bisa Anda tentukan sendiri. Silahkan Anda minta warna yang sesuai karakter perusahaan Anda.

Kesimpulan

Hadirnya jasa pembuatan web murah dan juga berkualitas, menjadi suatu kabar baik bagi para pelaku usaha.

Pasalnya, situs saat ini sudah digunakan untuk media promosi, pemasaran, hingga sarana untuk membangun komunikasi dengan customer/klien.Itulah rekomendasi jasa pembuatan website berkualitas dan murah.

Pastikan penyedia layanan yang Anda pilih, memiliki ciri-ciri di atas. Semoga bermanfaat. Selanjutnya baca artikel kami yang lain juga :

Gambar Gravatar
Tim Editorial KitaPunya.net adalah seorang profesional di bidang Manajemen, Teknologi Digital dan Marketing dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. KitaPunya.net saat ini menjadi situs pendidikan dan karir yang selalu berusaha memberikan inforamasi akurat, terpecaya dan terupdate.