prospek kerja ilmu kelautan

10 Prospek Kerja Ilmu Kelautan Dengan Gaji Menjanjikan

Diposting pada 11,329 views

Inilah 10 Prospek Kerja Ilmu kelautan yang Menjanjikan – Salah satu jurusan di perkuliahan yang memiliki banyak peminat yakni ilmu kelautan yang sangat cocok bagi Kalian yang menyukai pekerjaan di bidang kemaritiman.

Ada banyak sekali prospek kerja ilmu kelautan yang cukup menjanjikan. Jika Kamu mengenal tokoh populer yang cukup penting di negeri ini tentu tahu tentang kinerja menteri kelautan di era Jokowi.

Menteri kelautan seperti Susi Pudjiastuti adalah seorang yang cukup kompeten dalam menjaga dan melindungi, serta mengelola SDA di wilayah laut Indonesia. Ada banyak hal yang juga perlu dilakukan oleh para ahli ilmu kelautan, tidak hanya seperti yang dikerjakan oleh Menteri Susi. Mereka juga diperlukan dalam berbagai bidang profesi di lembaga atau instansi tertentu.

Apa Itu Jurusan Ilmu kelautan?

Sebagian besar orang yang tidak pernah memperoleh pendidikan tentang ilmu kelautan tentu tidak akan memahaminya secara detail dan tepat. Ilmu kelautan biasanya termasuk dalam satu golongan kelimuan di bidang perikanan. Keduanya memang sedikit banyak memiliki kemiripan karena mengelola berbagai hal yang berkaitan dengan sumber daya alam di wilayah laut.

Para lulusan ilmu kelautan diharapkan mampu memahami sekaligus menciptakan teknologi yang digunakan untuk melestarikan serta mengelola hasil alam kelautan. Mereka juga yang memiliki pengetahuan lebih mendalam untuk memaksimalkan segala hasil budidaya yang diperoleh di laut seluruh wilayah Indonesia sehingga harus berkomunikasi dengan para nelayan.

Apa Saja Prospek Kerja di Ilmu kelautan?

Prospek kerja ilmu kelautan - menteri kelautan
Susi Pujdiastuti – Menteri Kelautan 2018

Seperti bidang keilmuan lainnya, ilmu kelautan juga cukup populer di beberapa instansi perusahaan, lembaga pemerintah, serta lembaga non pemerintah. Di instansi perusahaan, para lulusan ilmu kelautan sangat cocok bekerja di perusahaan yang bergerak pada olahan hasil laut. Namun, mereka juga bisa memilih berbagai bidang profesi yang beragam seperti di bawah ini.

1. Peneliti di Berbagai Instansi dan Lembaga

Semua orang yang menjadi lulusan ilmu kelautan juga berkesempatan menjadi peneliti dan melakukan pendalaman data berkaitan dengan seluruh sumber daya alam laut. Segala hal yang dapat melestarikan, menjaga alam di lautan juga dipelajarinya. Serta berbagai risiko bencana yang bisa saja terjadi, sekaligus beragam cara untuk mengelola hasil dari laut.

Jika Kamu berencana menjadi seorang peneliti sebaiknya pilihlah terlebih dahulu instansi atau lembaga yang hendak Kamu jadikan tempat untuk bekerja. Ada beberapa lembaga di bawah naungan pemerintahan nasional seperti LIPI. Tetapi Kamu juga bisa menjadi peneliti di lembaga non pemerintah atau LSM di tingkat nasional maupun internasional.

Gaji yang Kamu peroleh sebagai peneliti di bidang ilmu kelautan sangat beragam, terkadang gaji bisa diberikan tiap proyek penelitian berlangsung. Atau bisa juga diberikan setiap periode sesuai dengan ketentuan yang diberikan oleh lembaga maupun instansi terkait.

2. Perusahaan yang Bergerak di Bidang Perikanan

Kamu juga bisa memilik bidang pekerjaan di perusahaan swasta maupun BUMN yang bergerak mengelola berbagai hasil dari budidaya perikanan laut. Posisi yang bisa Kamu capai tentu akan disesuaikan dengan bidang keilmuan yang telah Kamu pelajari selama di perkuliahan. Namun yang terpenting Kamu tidak akan berada di posisi para pekerja kasar.

Kamu bisa menjadi seorang analis hasil budidaya kelautan, atau berkaitan dengan ekosistem laut. Kamu juga bisa menentukan wilayah laut mana yang berpotensi untuk dijadikan sebagai habitat jenis-jenis ikan tertentu yang cukup dapat diolah menjadi makanan. Gaji yang bisa Kamu peroleh tentu lebih tinggi dari para pegawai perusahaan biasa.

Besaran gaji yang Kamu terima tentu disesuaikan dengan tingkat atau level instansi perusahaan atau lembaga tempat Kamu bekerja. Beberapa instansi atau lembaga ternama akan memberimu gaji sesuai dengan batas UMK wilayah masing-masing.

3. Pebisnis Olahan Hasil Budidaya Perikanan

Prospek kerja ilmu kelautan lainnya yang sangat menjanjikan yakni menjadi pebisnis, terutama jika Kamu telah berhasil mencapai kesuksesan. Namun, di awal usaha Kamu tentu harus melewati beberapa tahap yang cukup sulit. Sebagai lulusan ilmu kelautan Kamu bisa mengetahui cara mengelola hasil sumber daya kelautan dengan tepat.

Jika Kamu menekuni bidang tersebut dan mempelajarinya dengan baik pengelolaan hasil budidaya perikanan dapat dilakukan dengan cara tepat tanpa merusak ekosistem alam. Kamu bahkan bisa memulainya tanpa harus mengeluarkan modal besar. terutama jika Kamu sangat dekat dengan para penduduk nelayan yang tinggal di daerah pesisir.

Penghasilan yang bisa Kamu peroleh sangat banyak jika berhasil menjual produk olahan hasil budidaya laut tersebut. Bahkan penghasilan tersebut bisa melebihi gaji perusahaan atau instansi pada umumnya yang mempekerjakan para lulusan dari ilmu kelautan.

4. Quality Control Perusahaan Nasional dan Swasta

Di perusahaan swasta, prospek kerja ilmu kelautan yang menjanjikan tetap berkaitan dengan seputar sumber daya alam laut. Pilihlah perusahaan yang bergerak di bidang perikanan atau pengelolaan hasil laut. Kamu bisa menjadi seorang yang bekerja di bagian Quality Control.

Kamu akan mengecek semua kualitas dari hasil-hasil budidaya perikanan yang kemudian akan diolah kembali di perusahaan. Kamu juga bisa melihat berbagai risiko penyakit atau kerusakan yang tidak layak untuk diproses dalam mesin olahan produksi. Gaji yang bisa Kamu peroleh tentu cukup besar, apalagi jika perusahaan tersebut cukup ternama.

5. Menjadi PNS Di Instansi Pemerintahan

Kementrian kelautan dan perikanan
Kementrian kelautan dan perikanan. Sumber gambar : indonews.id

Semua lulusan bidang keilmuan tertentu pasti memiliki kesempatan besar untuk memilih profesi sebagai PNS, termasuk ilmu kelautan. Kalian para lulusan ilmu kelautan dapat memilih berbagai instansi pemerintahan sesuai bidang yang telah dipelajari.

Beberapa instansi yang cocok untuk lulusan ilmu kelautan seperti di Kementerian Kelautan dan Perikanan. Gaji PNS di kementerian tentu disesuaikan dengan tingkat golongan yang akan dijabat. Jumlahnya sekitar 3 hingga beberapa juta, namun tunjangan yang bisa Kamu peroleh bisa mencapai puluhan juta rupiah.

6. Pengajar

Para lulusan ilmu kelautan juga bisa memilih profesi sebagai pengajar atau pendidik, salah satu yang sangat menjanjikan yakni sebagai dosen. Kamu bisa memperoleh penghasilan besar jika menjadi dosen yang memiliki pekerjaan tambahan lainnya. Hal tersebut berguna sebagai sumber penghasilan yang nantinya sangat menguntungkan bagi Kalian.

Jika Kamu bekerja sebagai dosen ilmu kelautan, Kamu bisa memilih pekerjaan lainnya juga seperi pebisnis, ataupun peneliti. Kamu pun bisa menjadi seorang dosen yang berstatus sebagai PNS sehingga tambahan penghasilan yang Kamu peroleh bisa mencapai puluhan juga. Ditambahkan dengan tunjangan dengan jumlah tertentu sesuai dengan tingkatan.

7. Pengelola Hasil Sumber Daya Alam Laut

Kamu yang menjadi seorang lulusan ilmu kelautan juga pasti mengetahui dengan baik caa mengelola berbagai hasil sumber daya alam laut tanpa merusak ekosistem. Kamu juga memperimbangkan berbagai dampak atau risiko yang mungkin terjadi saat memanfaatkannya.

Profesi yang tepat untuk Kamu pilih salah satunya sebagai pengelola hasil sumber daya alam di lautan, terutama di wilayah Indonesia. Profesi tersebut bisa Kamu temukan di beberapa instansi atau lembaga yang bergerak di bidang pelestarian alam. Gaji yang Kamu peroleh juga sesuai dengan ketentuan instansi tempat Kamu bekerja.

Sebagai pengelola hasil sumber daya alam laut, Kamu bisa lebih fleksibel dalam memilih pekerjaan di berbagai instansi. Kamu juga bisa menjadi pengelola yang juga menekuni bidang bisnis pengelolaan hasil laut. Agar penghasilan bisa bertambah berkali lipat, Kamu bisa berjuang untuk sukses sebagai pebisnis juga pegawai di instansi atau lembaga tertentu.

8. Pelestari Lingkungan Alam Laut

Tidak hanya orang-orang yang berasal dari bidang keilmuan sosial atau politik saja yang bisa menjadi aktivis lingkungan. Para lulusan ilmu kelautan juga berpeluang besar untuk aktif di dalamnya sebagai seorang pelestari lingkungan khususnya di wilayah laut. Karena mereka tentu lebih paham berbagai hal mengenai seluk beluk ekosistem laut.

Baca juga : Prospek Kerja Ilmu Sosiologi

Kamu bisa menjadi bagian dari berbagai lembaga non pemerintah atau LSM ternama dunia atau nasional. Salah satu yang paling populer adalah Greenpeace, atau lembaga lainnya, Kamu bisa menjadi pegiat untuk melestarikan berbagai kehidupan biota laut. Gaji yang Kamu peroleh tentu cukup besar tergantung pada level organisasi tempatmu bekerja.

Jika Kamu memilih bekerja di lembaga atau organisasi ternama, khususnya di level internasioanal pastinya gaji yang Kamu dapatkan cukup besar. Kamu juga tidak hanya memperoleh gaji besar, tetapi juga melakukan observasi yang menyenangkan. Karena harus menelusuri berbagai wilayah pesisir di seluruh Indonesia atau wilayah lainnya.

9. Menjadi Pegawai di BPOM

Para lulusan ilmu kelautan pasti sangat memahami berbagai ciri biota yang mengalami gangguan, mana yang baik dan layak konsumsi serta mana yang tidak layak konsumsi. Mereka akan sangat berguna untuk dijadikan sebagai analis makanan sehingga cocok bekerja di lembaga nasional di bawah pemerintahan seperti BPOM.

Pekerjaan yang cocok di BPOM yakni sebagai pengawas makanan, obat dan minuman, terutama yang berasal dari olahan hasil laut. Gaji yang nantinya Kamu peroleh bisa mencapai jutaan hingga puluhan juta rupiah per bulan. Kamu juga akan mendapatkan berbagai fasilitas serta tunjangan yang cukup menguntungkanmu.

10. Konsultan Ilmu Kelautan

Profesi yang cocok untuk dipilih dan ditekuni oleh para lulusan ilmu kelautan selanjutnya yakni sebagai konsultan ahli di bidang perikanan dan kelautan. Segala hal yang berkaitan dengan laut, termasuk ekosistem sekaligus cara pengelolaan dan pelestariannya pasti diketahui oleh mereka.

Sehingga pilihan untuk menjadi seorang konsultan adalah salah satu yang terbaik. Kamu bisa memilihnya jika lowongan pekerjaan tersebut disediakan oleh instansi atau lembaga ternama. Kamu bisa memperoleh gaji yang besar sekitar puluhan juta rupiah jika memperoleh pelanggan yang cukup tepat untuk menggunakan jasa konsultasimu.

Yang Dipelajari di Jurusan Ilmu Kelautan

Jurusan Ilmu Kelautan adalah disiplin ilmu yang mempelajari semua aspek terkait dengan laut dan lingkungannya, termasuk biologi laut, ekologi laut, kimia laut, fisika laut, geologi laut, manajemen sumber daya laut, teknologi kelautan, dan masih banyak lagi. Beberapa topik yang biasanya dipelajari di jurusan Ilmu Kelautan meliputi:

  1. Biologi Laut
    Studi tentang organisme laut dan ekosistemnya, termasuk morfologi, fisiologi, sistem reproduksi, dan perilaku hewan dan tumbuhan di laut.
  2. Ekologi Laut
    Studi tentang interaksi antara organisme laut dengan lingkungan fisik dan biologinya.
  3. Kimia Laut
    Studi tentang sifat dan reaksi kimia di laut dan hubungannya dengan lingkungan hidup.
  4. Fisika Laut
    Studi tentang sifat fisik laut, seperti suhu, kecepatan arus, gelombang, pasang-surut, dan variasi waktu dan spasialnya.
  5. Geologi Laut
    Studi tentang karakteristik dan struktur dasar laut serta proses geologi yang terjadi di dalamnya.
  6. Manajemen Sumber Daya Laut
    Studi tentang pengelolaan sumber daya laut dan pemanfaatan secara berkelanjutan, seperti perikanan, pariwisata, dan energi laut.
  7. Teknologi Kelautan
    Studi tentang teknologi yang berkaitan dengan pengamatan dan eksplorasi laut, seperti pengembangan alat pengukur, kapal penelitian, dan pengolahan data.
  8. Kebijakan dan Hukum Kelautan
    Studi tentang kebijakan dan hukum yang berlaku di bidang kelautan, termasuk peraturan perikanan, lingkungan laut, keamanan laut, dan perdagangan laut.

Baca juga : Prospek Kerja Jurusan Teknik Lingkungan

Berbagai profesi yang telah disebutkan di atas bisa Kamu jadikan pilihan yang tepat sebagai seorang lulusan ilmu kelautan. Pastikan bahwa semua bidang pekerjaan terbaik adalah salah satu fokus yang telah Kamu tekuni selama masih berada dalam masa pendidikan. Jumlah besaran gaji yang Kamu peroleh bisa mencapai angka yang besar jika Kamu selalu tekun.

Kamu sebaiknya perlu mengerjakan salah satu yang utama yang itu dijadikan sebagai fokus utamamu, disamping itu juga mengerjakan beberapa pilihan lainnya sebagai sampingan. Dari situlah penghasilan sangat menguntungkan akan Kamu dapatkan bahkan hanya dalam waktu satu bulan saja. Semoga prospek kerja ilmu kelautan di atas dapat menambah semangat kalian dalam belajar.

Gambar Gravatar
Tim Editorial KitaPunya.net adalah seorang profesional di bidang Manajemen, Teknologi Digital dan Marketing dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. KitaPunya.net saat ini menjadi situs pendidikan dan karir yang selalu berusaha memberikan inforamasi akurat, terpecaya dan terupdate.